Skip to Content

Naskah Sastra Lama Diinventarisir

Foto Hikmat

MoU Perlindungan Bahasa Indonesia dan Jawa Diteken

Beragam tulisan dan naskah sastra lama ataupun kuno yang tersebar di berbagai daerah khususnya Jawa Tengah akan mulai diinventarisir keberadaannya.

Hal itu merupakan salah satu upaya untuk menyelamatkan aset-aset sastra sebagai salah satu poin dalam penandatanganan kerja sama MoU mengenai perlindungan Bahasa Indonesia dan Bahasa Jawa yang dilakukan Kementerian Pendidikan Nasional dengan Pemerintah Provinsi Jateng, Senin (10/10).

Sekretaris Jendral Kemendiknas Ainun Na'im mengungkapkan, upaya strategis tersebut dilakukan bukan disebabkan kekawatiran terhadap tergerusnya penggunaan bahasa Indonesia, namun lebih sebagai langkah proaktif melindungi keberadaan bahasa. Penggunaan bahasa asing seperti Inggris misalnya, juga diperlukan untuk membekali diri dalam menyerap informasi dan teknologi yang kian dinamis.

"Banyak istilah asing yang kita serap seolah selangkah lebih maju atau lebih tahu tentang teknologi. Penggunaan bahasa oleh pemimpin ini seharusnya bisa lebih baik sebagai bentuk keteladanan tak terkecuali di bidang pendidikan," jelas Ainun usai menandatangani kerja sama pengembangan, pembinaan dan perlindungan bahasa dan sastra Indonesia dan Jawa bersama dengan Gubernur Bibit Waluyo di kantor gubernuran Jalan Pahlawan.

Untuk proses inventarisasi naskah kuno tersebut nantinya akan dilakukan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di tingkat provinsi yang akan dibentuk pascapenandatanganan MoU tersebut. Ainun menuturkan, naskah-naskah kuno yang bernilai tinggi itu masih banyak tersimpan di pondok-pondok pesantren.

Gubernur Bibit Waluyo mengakui, kemampuan berbahasa Indonesia yang dimilikinya masih kurang baik dan dalam berbagai forum pun ia terbiasa mencampuradukkan dua bahasa itu.

"Saya pemimpin rakyat Jawa Tengah jadi saya menggunakan bahasa Jawa supaya apa yang menjadi rencana dan keinginan saya bisa ditransfer dengan baik dan dipahami betul," terang Bibit.

( Modesta Fiska /CN31 / JBSM / Suara Merdeka CyberNews)


Sumber: suaramerdeka.com, Senin, 10 Oktober 2011 17:03 WIB

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler