Skip to Content

Sesak

Foto Steven Sitohang
files/user/3318/Macat-Jakarta.jpg
Macat-Jakarta.jpg

Apalah artinya ini semua?

Walau ada, aku pun ‘tak ingin menanyakan kenapa

Aku hanya ingin pulang

Tetapi sulit sekali menahan diri ‘tuk tenang

 

Teramat banyak

Seperti ikan makarel

dikejauhan

melepas pandang

Seperti semut hitam

sukar dihitung

tanpa adanya manis

Terlalu lamban bagai siput

Semua linglung, berlapis-lapis

Polusi dan peluh

Layaknya perlombaan

Semua ingin lebih cepat

persetan keselamatan!

Mudah menjadi luluh

Sungguh padat-hebat

Emosi mirip bom waktu

Teramat gila

Menyiksa paru

Asap tebal menusuk-nusuk

Terkadang membabi buta

Layaknya duri menusuk

‘tak ada toleransi

Pasti keberadaanya

Sulit diantisipasi

Kata orang itu hal normal di kota besar

Seraya penjara

Memakan waktu dengan lapar

Sebentar cepat, sebentar lambat

Sebentar jalan, lebih sering henti

Ku lihat ibu dengan anak kecil tergeletak

Pinggir jalan penuh debu dan rintih

Hanya sesak, sesak dan sesak!

Semua terkontaminasi

Semua menderu

Sulit diperbaiki

Jarak dekat terasa lama

Keringat membasahi baju

Oh, Jakarta..

Seperti ini kah dirimu?

 

 

Jakarta, 30 Desember 2013.

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler