Skip to Content

Thirtysomething, ketika usia mendekati pertengahan 30 an

Foto Samudera Yekti

(I)

inspired by: nonton keeping up with the kardashian - ultah Kim ke 30 yang dipenuhi dengan penyesalan

 

Ibu saya pernah bilang, berfotolah sepuasnya, saat usia 20-an tuh merupakan fase cantik cantiknya orang ...

Lalu, apa umur 30 udah mulai tua tuanya orang?

well .... rasanya iya bisa juga tidak

meskipun ketika reunian es em pe, berani sumpah, saya jadi terlihat paling muda, hanya gara gara satu hal:  saya hidup di dunia radio, yang setiap kerja dibarengi sama ketawa ketiwi dengerin pendengar yang ngocol dan ngawur, yang so pasti saya imbangi dengan kengocolan dan kengawuran saya.   lain hal, saya juga paling bisa menjaga berat badan, dan mix-and-match baju ... jadi, ketika yang lain udah pada gembrot dan pake baju ibuk ibuk, yaa tentu saja mereka terlihat sangat ibuk ibuk ... xixixixixi

okelah kalo begitu

umur dua puluh memang penuh dengan agenda yang itu naksir saya-yang ini juga naksir saya ... hahahahaha

sehingga, pada saat inilah saya dan perempuan sedunia bebas menetukan pilihan dan tentu saja, dengan menjatuhkan pilihan pada salah satu opsi itu, berarti saya dan perempuan sedunia juga tengah memilih jalan hidup kami masing masing.   apakah cinta itu berakhir happily ever after a la cinderella love story, atau pedih ala romeo juliette, atau jadi kisah cinta a la nabi zakaria ... well ... it's up to me

umur dua puluh juga penuh dengan warna cokelat amplop lamaran kerja. saat lulus kuliah, saya dan perempuan sedunia juga mengalami masa-masa mencari jati diri lewat mengirim surat lamaran.  anda yang telah melewati usia dua puluhan (sekarang masuk 30 an) pasti juga merasakan bahwa pada saat usia 25 an ... seperti hal-nya yang ini naksir saya-yang itu naksir saya, lamaran kerja juga beberapa kali diterima dan beberapa kali ditolak, dan ketika kita menjatuhkan satu pilihan, maka kita juga tengah memilih jalan hidup dengan segala goresan nasibnya.  oh ya, jangan lupa, usia 25 an ini, kita lagi gundah-gundahnya memilih jalan hidup ... belum lagi desakan segera kawiiiiiiinnnn dari ortu   (untung bagi saya, karena, saya tidak pernah mengalaminya hingga saat ini, malah, yang suka ribet tuh yang gak ada hubungannya ... sampai-sampai saya harus berteriak "heee, kalo mau ikut campur urusan saya kawin atau tidakk, bayari dulu utang saya, kalo mau ngurus urusan saya, semuanya diurus!! cicilan motor, cicilan rumah de el el, jangan cuma ngurusi yang ini"  ... lalu mereka balik menjawab ... huuuuuuuuuuu)

oke, sekarang kita masuk pada usia 30 an ... heheheheee

memang, agak spooky pada awalnya, tapi saya selalu menguatkan hati, dan berujar "tuh, jen aniston tetep cakep dan phat di usia 40an, 10 taon di depan kita lagi!!)

well, di sisi lain, saya memang sering cemas saat tengak tengok "kok temen temen dah pada berkarir dan menikah ya?"

saya sering meriang mengiang ngiang pertanyaan ini ... sampai pada akhrinya, menjelang pertengahan alias hampir tiga puluh empat usia saya sekarang ini, ah... udah biaasssaaaa .....   xixixixi ....

 

oh ya, ini sedikit ulasan tentang usia 30 an

usia tiga puluhan mencerminkan "kaum bekerja dan kaum pekerja" karena memang rata-rata pada usia ini sudah pada bekerja, bahkan kawin kan?

Sudah banyak pula yang ditulis soal barisan pemuda tanggung yang sibuk menjalani hidup dan karir dari anak tangga yang paling bawah saat ini.

 

Lantas apa yang mendefinisikan mereka yang sedang ada di usia tiga puluhan, mereka yang sedang ada di puncak prima kehidupan manusia, yang jika mereka adalah bagian dari kelas menengah sedang juga mencapai puncak kemampuan finansialnya. Bagi kebanyakan dari mereka mungkin ini adalah saat yang paling tepat untuk mengganti mobil lama dengan yang baru —karena cicilan kredit mobil terdahulu sudah selesai. Bagi kebanyakan yang lain ini adalah saat yang tepat untuk mengganti smartphone atau phablet dengan layar yang lebih besar, yang memungkinkan mereka untuk menyiarkan kepada dunia –atau paling tidak yang mau peduli– tentang pantai, bistro atau hotel terakhir mana yang mereka kunjungi atau betapa besar si kecil sedang tumbuh dewasa.

Ini adalah saat di mana kemungkinan-kemungkinan menjelang masa tua sudah mulai terlihat.

Pertengahan usia tiga puluhan dan juga di atasnya, adalah juga ketika waktu menjadi semakin terbatas dan dorongan menjadi bodoh semakin susah untuk dilawan. Buat yang cukup berhasil dalam mengarungi dunia korporasi yang jahat dan bengis, mereka mungkin sekarang ada di level manager kelas menengah, yang sudah memiliki sedikit kekuasaan meskipun belum benar-benar bisa menjadi raja.

well, balik ke soal saya di hampir pertengahan tiga puluhan, sangat menyenangkan .... tidak lebih dari kata "so fun and lovely"  ... really?  :D

 

(bersambung)

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler