Skip to Content

Gunung Guntur Nan Nganggur

Foto Iyus Yusandi
files/user/8400/Gunung_Guntur.jpg
Gunung_Guntur.jpg

Gunung Guntur Nan Nganggur

Oleh Iyus Yusandi

 

Stratavolcano di Sirnajaya Tarogong Kaler Garut  

memanggil penghuni kota

mengguatkan alam priangan

angka 2249 di tubuhmu  itu …

bukanlah angka semata …

itu fakta mengiringi tubuh penghuni

hingga 2.228.711

meski sambil bersembunyi

 

gunung Guntur bergelora meneriakkan suara

tanpa kata-kata

hanyalah angka

1690 1777 1780 1800 1803 1807 1809 1815 1816 1818 1825 1827 1828 1829 1932 1833

1835 1835 1836 1840

1841 1843 1847

 

sunyi di balik hiruk pikuk pesat kota

diam sendiri di balik kekar tubuhmu

hening berhias macet sepanjang jalan di kota

suaramu berganti klakson-klakson mesin jalanan seiring zaman berkembang

 

kawula muda menentukan langkah hidup di kota tiinggalkan kampung halaman yang tak lagi asri keasrian berganti gedung-gedung menjulang

pusat jual beli

sawah-sawah berubah kapling perum bersubsidi

kebun-kebun berganti fungsi

aset pemodal bertopeng pariwisata

 

lantas kita mau makan apa

bila gunung tak lagi memiliki eksistensi

 

(Cidadap, 09 April 2019: 11.26)

 

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler