Skip to Content

NYANYIAN PASIR PANTAI MELUR

Foto Pena Hasan Bsaidi

di reranting angin siang ini
sebaris awan melukis angan
sayup kudengar kicau beburung
mengalun mengayun daun-daun

laut dan sampan
kepak camar berkejaran
memandang hamparan biru ini
seakan kurasa dekapanmu

entahlah melur
mungkin karena lembut bisikan bayu
atau, karena pandainya awan melukis senyummu
deburan ombak dan cuitan camar
debarkan kembali dada ini

selalu saja
setiap kembali ke pantai ini
seakan kudengar bisik manjamu

o kau yang pernah bersandar di dadaku
memandang luasnya lautan biru
tahukah kau dalamnya rindu

Batam, 03.01.2014

Komentar

Foto Hakimi Sarlan Rasyid

Beburung

Laut bagi kebanyakan orag selalu menyimpan pesona rindu.
Kata "beburung" mengapa tidak "burung-burung" saja?

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler