Skip to Content

PEREMPUAN SERPIHAN PUISI

Foto Soei Rusli

Aku titip makna syair
Nada dan irama lagu rindu
Tentang tangisan perempuan
Kotak-kotak sajak di likuk tubuh sunyi syairku
Telah aku katakan


Aku seorang petualang
Tengah laut notah cinta hingga berlabuh dermaga
Pulang dari perjalanan panjang
Perempuan serpiahan puisi,
Hidup ada di bawah kaki telanjang
Ikuti bayang-bayang dingin


Bermakna besar
Syair-syair tak tertebak
Rayuan semerbak mawar
Belukar rimba
Lahir dari persetubuhan alam


Berwajah penuh amarah
Lahirkan percikan api dari langit di malam
tapi bukankah kita terlahir untuk dan karena sebuah alasan
Panggung kosong tidak suara


Perempuan, berhentilah berpuisi
Aku melangkah hitung detik ke detik sembunyikan luka tanpa kata
tak perlu bertanya tentang apapun dan bagaimana
hingga waktu sampai di manakah perahu akan berlayar
Kembali ke tanah asal
Rumah mu


Gurun Maret 2015

 


@hce Soei Rusli

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler