mari kita letakkan lagi beberapa tetes madu di lidah
lalu dari lidah ke lidah kita berbagi manisnya
terbangkan semangat cinta yang indah ke semesta yang indah
biarlah bibir dan bibir berdzikir menyebut nama-nama
leburkan semua pikir yang resah
leburkan semua rasa yang gelisah
sebut nama sekali saja yang bisa menjadi bilangan tak terhingga
membangun yakin bahwa bibir dan dzikir adalah jelmaan nyata
tembuskan pandang kepada yang terangnya lebih dari sejuta matahari
tembuskan rasa pada makna yang hakiki
hangatnya pelukan kekasih adakah yang bisa menandingi
adakah yang lebih indah dari musik surgawi
201606082100 Kotabaru Karawang
Komentar
Tulis komentar baru