Skip to Content

Teater Sunda Kiwari Gelar Festival Drama Bahasa Sunda, Populer Sejak 1999

Foto Hikmat
files/user/4/festival-drama-basa-sunda-2018.jpg
Penampilan teater getih di festival drama bahasa sunda di Gedung Kesenian Rumentang Siang

Teater Sunda Kiwari kembali menggelar festival drama bahasa Sunda yang mulai digelar hari ini, Senin (9/4/2018) di Gedung Kesenian Rumentang Siang, Jalan Baranang Siang No 1.

Festival drama bahasa Sunda ini akan menampilkan 51 grup teater yang berasal dari Jawa Barat.

Ketua Teater Sunda Kiwari Dadi P Danusubrata mengatakan, festival ini merupakan acara tahunan yang telah digelar sejak 1999.

Di gelaran festival yang ke-19 ini, Dadi tak menyangka semakin lama perkembangan drama bahasa Sunda bukannya menurun, malah meningkat pesat.

"Festival drama ini diadakan setiap hari mulai pukul 09.00 WIB di Rumentang Siang. Setiap harinya akan ada dua hingga tiga tampilan teater," ujar Dadi saat ditemui Tribun Jabar di GK Rumentang Siang.

Deretan kursi penonton teater tampak begitu penuh oleh pengunjung yang datang dari berbagai kalangan usia.

Pemain teater menggunakan bahasa Sunda dalam pementasannya, sesekali terdengar suara penonton yang merasa terhibur dengan penampilan teater tersebut.

Para penampil teater ini tampak percaya diri di hadapan tiga juri yang berjajar di hadapannya.

Dadi berharap adanya festival drama bahasa Sunda ini bisa berjalan hingga tahun berikutnya dan mendidik generasi muda untuk pembentukan karakter.

Nah jika Anda ingin menonton festival teater hari ini dan ketinggalan, jangan khawatir. Festival ini akan berlangsung hingga 28 April 2018.


Sumber: jabar.tribunnews.com, Senin, 9 April 2018 11:42 WIB

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler