Skip to Content

Dona-dona yang usil di telingaku

Foto muh ali sarbini

kusimak tutur setiap huruf yang kautulis

menggiringku pada masa itu, yang di gedung atasnya belum megah

dan  serupa gudang kosong tempat latihan aku berteriak

di ujung ruang itu, dekat kaca jendela yang baru saja terselesaikan

oleh tangan tukang kayu yang kurus

 

melihat tiang bendera dari puncak bukit

sepertinya masih mendengar Soe Hok Gie,

dengan sederhananya berkata: "Guru yang tak tahan kritik boleh masuk keranjang sampah.

Guru bukan Dewa dan selalu benar, dan murid bukan kerbau"

negeri ini masih menyimpan guru yang tak betah kritik muridnya sendiri

apalagi kritik koleganya, yang tak sepaham tendang saja,

 

apa yang dipertimbangkan negara

untuk menggaji guru yang tak betah kritik muridnya sendiri

apa yang dipertimbangkan negara

untuk membayar upah guru yang menghamili siswinya sendiri

 

dona-dona

membawaku pada amarah Soe Hok Gie,

pada guru yang tak mau dikritik

masuklah ke keranjang sampah.

 

mendengar lagu dona-dona

 

 

Gresik,2013

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler