Skip to Content

SENANDUNG DUKA LAUTAN

Foto Beni Guntarman
files/user/2512/SENANDUNG_DUKA_LAUTAN.jpg
SENANDUNG_DUKA_LAUTAN.jpg

Malam ketika purnama menyinari pantai

Sebuah jendela kamarku terbuka lebar

Dari sana aku melihat keberadaanmu

Sepotong bulan yang tengah bernyanyi

Tentang kapal, gelora cinta, dan kesedihan

 

Senandung duka lautan

Nyanyimu tentang kapal-kapal yang singgah dan melintas

Kapal-kapal yang kandas dan yang tak pernah kembali

Suara nyanyianmu bergema hingga ke ujung samudera

Membuka pintu-pintu sangkar camar yang lama terkurung

 

Kau hempaskan segala dukamu

Seakan melepas ribuan camar ke angkasa bebas

Membiarkannya terbang memintasi ombak

Menyelusuri turun-naik gelombangnya

Hingga menemukan kembali sangkarnya entah di mana

Komentar

Tulis komentar baru

Materi isian ini bersifat rahasia dan tidak ditampilkan ke publik.


Terpopuler Hari Ini

Sebulan Terakhir

Terpopuler